Senin, 11 April 2011

Setting Modem Haier CE610 di Linux (Poseidon v3.2)

Semenjak notebook kesayanganku ku install Linux Poseidon v3.2 (sebagai bagian untuk mengurangi ketergantungan dengan software berbayar-"yang akhirnya beralih ke bajakan karena nggak kuat beli yang ORI") rasanya semakin menyenangkan saja bekerja dengan linux, habis banyak tantangannya. Bekerja di linux akan lebih optimal jika ada internet, karena banyak aplikasi yang harus kita unduh di repository-nya.
Hari Jumat, 1 April 2011 aku searching di internet modem EVDO dan operator EVDO yang jaringannya yang luas. Pilihan jatuh ke modem Olive yang dibundle dengan kartu AHA, karena harganya relatif terjangkau, bonus internet 30hr unlimited, dan bisa berjalan di linux ubuntu. Hari Sabtu-nya, aku hutting modem tsb di Dusit & Mall Mangga Dua. Dari toko ke toko, semua bilang habis yang masih tersisa modem yang di bundle dengan AHA adalah modem tipe Vibe. Ketika memutuskan mau pulang, secara tidak sengaja aku ketemu Modem Haier CE610 dengan slogannya
USM MODEM DUALBAND
EVDO Rev A (800/1900 mHz)
UNLOCK!!
Speed Up To 3.1 Mbps
Kupikir boleh juga tu Modem, dualband jadi kalo AHA tidak konek bisa ganti Smart. Tapi kulihat di system Requirements-nya modem ini hanya berjalan di windows 2000, XP, & Vista serta Mac. Padahal aku mau bekerja di Linux. Akhirnya kuputuskan aku beli modem Haier CE610, karena kuasumsikan di internet pasti ada orang yang telah memakainya di Linux.
Setelah diaktivasikan kartu AHA-nya yang gratis 1 bulan Unlimited oleh penjual modem, segera aku pulang untuk segera setting di notebooku. Sampai di rumah ku-searching cara intstalasi modem Haier CE610 di linux, tapi ternyata nihil belum ada yang pakai (apes lah daku). Yang ada hanya instalasi modem Olive (AHA) dan Modem Evdo Smart AC2726. Akhirnya kupelajari dengan seksama kedua cara tsb, tapi sampai jam 22.00WIB tetap nihil alias belum berhasil. Akhirnya kuputuskan istirahat dulu, besok dilanjutkan lagi.
Minggu pagi kucuba lagi instalasi modem haier di linux dengan mengacu ke kedua cara instalasi di atas, ee senangnya hatiku ternyata berhasil. Langsung deh aku pakai internetan. setelah berjalan lancar akhirnya kutinggal beli koran kompas. Pulangnya kucoba buka www.liputanbola.com masih stabil. akhirnya kumatikan Mozilla Firefox lalu pada keyboard kutekan Ctrl+c. Notebook kumatikan karena mau baca koran kompas Minggu.
Siangnya kucoba internetan lagi dengan modem yang baru dibeli di Linux, tapi sayangnya tidak berhasil conect to modem. Langah-langkah yang teringat sudah kucoba tapi tetap tidak berhasil. Inilah kesalahan yang sering kulakukan "setiap bisa memecahkan masalah pasti lupa mencatat langkah-langkah pemecahan masalah". Akhirnya harus mencoba-coba lagi langkah-langkah yang memungkinkan untuk dicoba. Sampai jam 22.00wib tetap tidak berhasi akhirnya kuputuskan istirahat karena besok harus ngantor.
Senin tgl 04/04/2011 sekitar jam 21.00 akhirnya berhasil aku men-setting modem Haier CE610 ke Linux Poseidon. Agar tidak lupa lagi akhirnya kucatat dan kutampilkan di blogg ini (biar mudah mencarinya) :
1. Download aplikasi wvdial karena aplikasi ini tidak berada dalam distro Poseidon, lalu install
2. Colokan Modem ke Notebook sampai ke deteck oleh notebook (tanda tulisan EVDO).
3. Buka terminal lalu masuk ke root.
4. Di dekstop setelah muncul tulisan EVDO (tanda modem terkoneck ke Notebook) klik kanan lalu pilih eject.
5. kembali ke terminal lalu ketik #lsusb (akan muncul di terminal sbb)
Bus 004 Device 001: ID 1d6b:0001 Linux Foundation 1.1 root hub
Bus 003 Device 001: ID 1d6b:0001 Linux Foundation 1.1 root hub
Bus 005 Device 005: ID 04f3:0230 Elan Microelectronics Corp.
Bus 005 Device 003: ID 15eb:7152
Bus 005 Device 001: ID 1d6b:0001 Linux Foundation 1.1 root hub
Bus 001 Device 003: ID 0bda:0158 Realtek Semiconductor Corp. Mass Stroage Device
Bus 001 Device 001: ID 1d6b:0002 Linux Foundation 2.0 root hub
Bus 002 Device 001: ID 1d6b:0001 Linux Foundation 1.1 root hub
6. Perhatikan baris keempat
Bus 005 Device 003: ID 15eb:7152 ---->modem terdeteksi di Bus005 dengan vendor 15eb dan produck 7152
7. Selanjutnya aku edit configurasi wvdial yang sudah di install di langkah 1, dengan parameter sesuai dengan modem dan kartu AHA. Caranya pada terminal ketik #sudo gedit /etc/wvdial.conf
kemudian isikan parameter berikut :
[Dialer Defaults]
Init = ATZ
Init = ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0
Modem Type = USB Modem
Baud = 921600
Modem = /dev/ttyUSB0
Phone = #777
Username = aha@aha.co.id
Password = aha
New PPPD = yes
Stupid Mode = 1

Lalu untuk menyimpan file konfigurasi tersebut tekan (CTRL + S) dan keluar tekan (CTRL + Q)
8. selanjutnya install usbserial pada device ini, masih di terminal ketik :
#sudo modprobe usbserial vendor=0x15eb product=0x7152
9. Masih pada terminal ketik #modemon
10. kemudian untuk mengkoneksikan modem internet ketik pada terminal #sudo wvdial
lalu tunggu sampai di terminal muncul halaman berikut :
root@dwiharyanto-laptop:/home/dwiharyanto# sudo wvdial
--> WvDial: Internet dialer version 1.60
--> Cannot get information for serial port.
--> Initializing modem.
--> Sending: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0
ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0
OK
--> Modem initialized.
--> Sending: ATDT#777
--> Waiting for carrier.
ATDT#777
CONNECT 3100000
--> Carrier detected. Starting PPP immediately.
--> Starting pppd at Sun Apr 11 19:13:34 2010
--> Pid of pppd: 2279
--> Using interface ppp0
--> local IP address 10.76.54.47
--> remote IP address 172.19.129.96
--> primary DNS address 10.8.9.2
--> secondary DNS address 202.152.192.35
11. Setelah itu buka Mozilla Firefox untuk mulai internet dengan linux (OS Free & insyaalloh tanpa kena virus)
12. Untuk mengakhir internet matikan Mozilla Firefox, kemudian kembali ke terminal lalu pada keyboar tekan Ctrl+c.

Note : Selama koneksi dengan internet, terminal yang ada dilangkah 10 jangan dimatikan, tapi diminimize saja.